Merupakan salah satu alumni Prodi DIII Kebidanan STIKES Abdurahman Palembang yang saat ini telah bekerja di Puskesmas Cambai Kota Prabumulih. Menurut Ani, dengan tenaga pendidik yang berkualitas dan berpengalaman menjadikan mahasiswa mudah mengerti dan memahami materi-materi yang diajarkan. Selain itu, di STIKES Abdurahman 10% materi dan 90% praktek artinya kita dituntut paham dengan kondisi di lapangan nantinya. Alhamdulillah berkat ilmu-ilmu yang diberikan, mahasiswa lebih siap dengan kondisi dunia kerja sekarang. Ani juga menyampaikan doa dan harapannya untuk STIKES Abdurahman Palembang untuk dapat mempertahankan dan meningkatkan kualitas tenaga didik serta ilmu-ilmu yang di berikan.